DETAIL DOCUMENT
Kajian Teologi Perspektif John Calvin dan PGT tentang Keselamatan Bayi dan Implikasinya bagi Jemaat Parandangan
Total View This Week0
Institusion
INSTITUT AGAMA KRISTEN NEGERI TORAJA
Author
Pongdatu, Lolan Lewi
Subject
BR Christianity 
Datestamp
2024-07-30 09:14:38 
Abstract :
Tulisan ini bertujuan untuk menguraikan tentang Kajian Teologis perspektif Jhon Calvin dan PGT tentang Keselamatan Bayi dan implikasinya Bagi Jemaat Parandangan. Beragamnya pandangan tentang arah keselamatan bayi di Jemaat Parandang mendorong penulis untuk mengkaji tentang keselamatan bayi. Ada yang berpandangan bahwa bayi yang lahir lalu meninggal Ia tetap selamat walaupun belum mengakui Tuhan sebagai juruselamat, Ia diibaratkan kertas putih tanpa noda. Pemahaman yang lain mengatakan bahwa semua bayi yang lahir lalu meninggal Ia adalah manusia yang berdosa sebab sejak dari kandungan ia telah dikandung dan diperanakan dalam dosa, dan mengenai keselamatan itu ada dalam Kedaulatan Allah. Menurut pandangan Jhon Calvin keselamatan adalah sebuah kepercayaan yang didasari oleh iman Kepada Kristus. Dalam pandangan Jhon Calvin keselamatan bayi ada dalam Kedaulatan Allah. Pandangan Pengakuan Gereja Toraja (PGT) keselamatan merupakan kehendak Allah yang dikerjakan Allah sendiri melalui Yesus Kristus untuk Melepaskan umat manusia dari kebinasaan dan menerima hidup yang kekal. Kata Kunci: beragam, Jhon Calvin, PGT, Keselamatan, Bayi 
Institution Info

INSTITUT AGAMA KRISTEN NEGERI TORAJA