DETAIL DOCUMENT
Metode Pembelajaran Di Sanggar Tari Artha Dance Yogyakarta
Total View This Week0
Institusion
Institut Seni Indonesia Yogyakarta
Author
Wutun, Beatrich Deram
Subject
Pendidikan Seni Pertunjukan 
Datestamp
2021-10-12 06:55:38 
Abstract :
Penelitian ini mengungkap tentang metode pembelajaran yang digunakan di Sanggar Tari Artha Dance. Tujuan dari penelitian ini untuk mendeskripsikan Metode Pembelajaran di Sanggar Tari Artha Dance Yogyakarta. Sanggar Tari Artha Dance merupakan sanggar yang mampu menghasilkan para penari yang berbakat dan cepat tanggap dalam menguasai materi tari yang diajarkan oleh pendidik selama proses pembelajarannya. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Objek dari penelitian ini adalah Metode Pembelajaran di Sanggar Tari Artha Dance, sedangkan subjek dari penelitian ini adalah ketua, pendidik, peserta didik, dan stakeholder (orang tua) Sanggar Tari Artha Dance. Teknik Pengumpulan data penelitian dilakukan dengan observasi, studi pustaka, wawancara, dan dokumentasi.Teknik validasi yang digunakan adalah triangulasi sumber dan triangulasi metode, sedangkan analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa metode pembelajaran yang digunakan di Sanggar Tari Artha Dance yaitu: metode ceramah, tanya jawab, demonstrasi, imitasi, latihan, dan penugasan. Selama proses pembelajaran dengan menggunakan metode tersebut, peserta didik mampu menyelesaikan materi tari yang diberikan oleh pendidik dalam waktu yang singkat. Selain dapat menyelesaikan materi dengan cepat, peserta didik juga mampu melakukan gerak tari sesuai dengan teknik gerak yang benar dan dengan penghayatan serta ekspresi yang tepat sesuai dengan materi tari. Hal tersebut didukung oleh kemampuan dari pendidik dalam mengajar, kemampuan peserta didik dalam belajar, dan stakeholder (orang tua) dalam mendampingi dan membimbing peserta didik. 
Institution Info

Institut Seni Indonesia Yogyakarta