DETAIL DOCUMENT
Nilai-Nilai Pendidikan Karakter Tari Lego-Lego Suku Alurung Di Sanggar Tari Golu Gapung Kabupaten Alor
Total View This Week0
Institusion
Institut Seni Indonesia Yogyakarta
Author
Lalel, Dince Kristina
Subject
Pendidikan Seni Pertunjukan 
Datestamp
2021-10-13 08:17:58 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai-nilai pendidikan karakter yang terkandung dalam tari Lego-Lego suku Alurung. Hal itu dilatarbelakangi masyarakat pada umumnya menikmati seni pertunjukan semata hanya sebagai hiburan belaka tanpa memahami nilai-nilai pendidikan karakter yang terkandung dalam tari Lego-Lego suku Alurung. Oleh karena itu dengan adanya penelitian ini diharapkan peserta didik serta masyarakat dapat memahami dan mengaplikasikan nilai-nilai pendidikan karaker yang terkandung dalam tari Lego-Lego suku Alurung dalam kehidupan sehari-hari. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan teknik analisis data kualitatif dan deskripif tentang nilai-nilai pendidikan karakter yang terkandung dalam tari Lego-Lego suku Alurung. Subjek penelitian yakni pendiri sanggar tari Golu Gapung, peserta didik yang terlibat dalam pembelajaran di sanggar tersebut, ketua adat suku Alurung, serta masyarakat Alor. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, studi Pustaka dan dokumentasi kemudian dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian ditemukan 11 nilai-nilai pendidikan karakter yakni nilai religius, tanggung jawab, cinta damai, peduli lingkungan, kerja keras, rasa ingin tahu, percaya diri, jujur, disiplin, demokratis, dan toleransi. Adapun ditemukan nilai Tenangeli Mulenoa sebagai istilah masyarakat suku Alurung yang dikenal oleh masyarakat suku Alurung sebagai nilai yang menyatukan latar belakang masyarakat, perbedaan keyakinan, perbedaan pendapat dan menjujung tinggi persatuan seperti halnya hidup bersahabat aman tentram 
Institution Info

Institut Seni Indonesia Yogyakarta