DETAIL DOCUMENT
Komparasi Teknik One Handed Roll Dari Buddy Rich dan Johhny Rabb pada Permainan Drum Set
Total View This Week0
Institusion
Institut Seni Indonesia Yogyakarta
Author
Kurniawan Nugraha, Tjatur
Subject
Seni Musik 
Datestamp
2021-09-10 00:44:27 
Abstract :
Uraian yang akan penulis sampaikan adalah mengenai teknik one handed roll yang dilakukan dengan cara berbeda oleh dua orang. Pada dasarnya teknik roll ialah teknik yang dimainkan dengan menggunakan kedua belah tangan kita, akan tetapi seiring perkembangan teknik, teknik roll tersebut dapat dimainkan hanya dengan menggunakan satu tangn saja. Sehingga, tangan yang satunya dapat bergerak dengan bebas memainkan ritme yang berbeda. Kondisi seperti ini membuat penulis tertarik untuk mengangkatnya sebagai karya tulis, Pada penulisan karya tulis ini penulis menggunakan metode kualitatif dengan studi komparatif dan menggunakan pendekatan musikologi pada analisis teknik. Dalam penulisan karya tulis ini penulis meneliti tentang kelebihan, kekurangan, perbedaan, persamaan dan memasukkan teknik tersebut pada rhythm pattern tertentu. Selain itu, penelitian ini mempunyai manfaat agar didapat mana dari versi terknik roll tersebut yang lebih mudah dipelajari. Dalam penelitian ini penulis mempunyai harapan agar dapat memberikan pandangan baru terhadap teman-teman yang mempelajari drum set bahwa ternyata teknik roll yang biasanya dimainkan dengan kedua belah tangan kita pada umumnya ternyata dapat dimainkan hanya dengan mempergunakan satu tangan saja. 
Institution Info

Institut Seni Indonesia Yogyakarta