DETAIL DOCUMENT
Pengaruh hutang terhadap laba usaha pada perusahaan barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia
Total View This Week1
Institusion
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN AMPEL
Author
Amalia Firdhausya (STUDENT ID : firdhausyaamalia@gmail.com)
Subject
Akuntansi 
Datestamp
2019-04-12 07:51:33 
Abstract :
Skripsi ini berjudul “Pengaruh Hutang terhadap Laba Usaha pada Perusahaan Barang Konsumsi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh hutang yang terbagi hutang jangka pendek dan hutang jangka panjang secara parsial, simultan, maupun besarannya pada laba usaha pada perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan pendekatan kuantitatif asosiatif dengan bentuk kausal atau sebab-akibat Teknik yang digunakan yaitu analisis regresi berganda dengan bantuan software SPSS Statistics Version 25. Penelitian ini menggunakan sampel yang terpilih yaitu 35 perusahaan barang konsumsi yang terdaftar di Bursa efek Indonesia periode tahun 2013-2017, sehingga data penelitian yang berasal dari laporan keuangan tahunan sebanyak 175 data amatan. Data yang digunakan berupa data sekunder dan pengambilan data dilakukan dengan cara dokumentasi yaitu mengambil dari internet dan literatur. Berdasarkan hasil penelitian yang di uji melalui uji t atau secara parsial oleh uji SPSS disimpulkan bahwa hutang jangka pendek berpengaruh positif terhadap laba usaha, sedangkan hutang jangka panjang berpengaruh negatif terhadap laba usaha. Untuk hasil uji F disimpulkan bahwa hutang jangka pendek dan hutang jangka panjang berpengaruh secara simultan terhadap laba usaha. Dengan hasil koefisien determinasi hutang jangka pendek dan hutang jangka panjang mempengaruhi laba usaha sebesar 13,9%, sedangkan sisanya yaitu 86,1% dipengaruhi oleh variabel-variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Dalam penelitian ini terdapat kurangnya variabel kontrol yang digunakan maka disarankan bagi peneliti selanjutnya dapat memperluas jumlah sampel, jumlah periode tahun penelitian dan menambah variabel lain dan ditambahkannya variabel kontrol yang dapat mempengaruhi variabel laba usaha atau laba yang lainnya sehingga hasil yang diperoleh dapat lebih beragam. 
Institution Info

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN AMPEL