DETAIL DOCUMENT
PENGGUNAAN METODE PROYEK DALAM MENINGKATKAN KREATIVITAS ANAK USIA 4-5 TAHUN DI TK KH GHALIB PRINGSEWU TAHUN PELAJARAN 2014/2015
Total View This Week0
Institusion
Universitas Lampung
Author
Revina Rizqiyani, 1113054046
Subject
 
Datestamp
2015-05-29 06:39:36 
Abstract :
ABSTRAK PENGGUNAAN METODE PROYEK DALAM MENINGKATKAN KREATIVITAS ANAK USIA 4-5 TAHUN DI TK KH GHALIB PRINGSEWU TAHUN PELAJARAN 2014/2015 Oleh REVINA RIZQIYANI Penelitian pada anak usia 4-5 tahun di TK KH Ghalib Pringsewu dilatarbelakangi oleh belum berkembangnya kreativitas anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaaan metode proyek dalam meningkatkan kreativitas anak usia 4-5 tahun. Penelitian ini menggunakan metode Pre Eksperimental dengan desain penelitian One Group Pre Eksperimen- Post Eksperimen. Teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampling dengan subyek penelitian berjumlah 16 anak. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dengan alat penilaian berupa lembar observasi dan dokumentasi. Analisis data menggunakan statistik non parametrik Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan dengan menggunakan metode proyek dapat meningkatkan kreativitas anak usia 4-5 tahun di TK KH Ghalib Pringsewu. Kata kunci : kreativitas, metode proyek, anak. 
Institution Info

Universitas Lampung