DETAIL DOCUMENT
PENERAPAN DIRECT INSTRUCTION (DI) DAN METODE DISKUSI YANG DIINTEGRASIKAN DENGAN MEDIA ANIMASI PADA POKOK BAHASAN STRUKTUR ATOM DI SMK TEKNIK REKAYASA YAYASAN HARAPAN BANGSA LANGKAT
Total View This Week0
Institusion
Universitas Negeri Medan
Author
Henni Hariya (STUDENT ID : 61244310007)
Suharta (LECTURER ID : 195909121989031004)
Subject
LB1025 Teaching (Principles and Practice) 
Datestamp
2016-08-18 04:04:44 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah aktivitas dan hasil belajar siswa yang diajar menggunakan metode diskusi yang diintegrasi dengan media animasi secara signifikan lebih baik dibandingkan aktivitas dan hasil belajar siswa yang diajar menggunakan Direct Instruction (DI) yang diintegrasi dengan media animasi pada pokok bahasan struktur atom. Serta mengetahui berapa besar efektivitas hasil belajar siswa yang diajar menggunakan metode diskusi yang diintegrasi dengan media animasi dibandingkan hasil belajar siswa yang diajar menggunakan Direct Instruction (DI) yang diintegrasi dengan media animasi.Populasi dalam penelitian adalah seluruh siswa kelas X SMK Teknik Rekayasa Yayasan Harapan Bangsa Langkat yang terdiri dari 2 kelas dan setiap kelas terdiri dari sekitar 30 orang siswa. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini merupakan sampel total berjumlah 2 kelas kelas X-1 sebagai kelas eksperimen1 dan kelas X-2 sebagai kelas eksperimen2. Kelas eksperimen1 diberi perlakuan metode diskusi yang diintegrasi dengan media animasi dan kelas eksperimen2 diberi perlakuan pembelajaran Direct Instruction (DI) yang diintegrasi dengan media animasi.Dari hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa aktivitas dan hasil belajar siswa yang diajar menggunakan metode diskusi yang diintegrasi dengan media animasi secara signifikan lebih baik dibandingkan aktivitas dan hasil belajar siswa yang diajar menggunakan Direct Instruction (DI) yang diintegrasi dengan media animasi pada pokok bahasan struktur atom. Efektivitas hasil belajar siswa yang diajar menggunakan metode diskusi yang diintegrasi dengan media animasi dibandingkan hasil belajar siswa yang diajar menggunakan Direct Instruction (DI) yang diintegrasi dengan media animasi yaitu sebesar 32,34%. 
Institution Info

Universitas Negeri Medan