DETAIL DOCUMENT
UPAYA PENINGKATAN KEMAMPUAN PASSING BAWAH BOLA VOLI DENGAN MENGGUNAKAN DUA TANGAN MELALUI LATIHAN DRILL PADA ATLET PUTRA USIA 16-17 TAHUN KLUB BOLA VOLI JUNIOR GANARA VC KECAMATAN PEMATANG BANDAR KABUPATEN SIMALUNGUN TAHUN 2013
Total View This Week0
Institusion
Universitas Negeri Medan
Author
Muhammad Reza Hasibuan (STUDENT ID : 71266220001)
Bakti Sitepu (LECTURER ID : 195007231979031001)
Subject
GV557 Sports 
Datestamp
2016-09-30 04:55:46 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan passing bawah bola voli dengan menggunakan dua tangan melalui latihan drill pada atlet putra usia 16-17 tahun klub bola voli junior Ganara Kecamatan Pematang Bandar Kabupaten Simalungun Tahun 2013. Subjek dalam penelitian ini adalah atlet putra usia 16-17 tahun klub bola voli junior Ganara yang berjumlah 8 atlet yang akan diberikan tindakan bentuk latihan passing bawah bola voli dengan menggunakan dua tangan melalui latihan drill. Untuk memperoleh data dalam penelitian ini adalah pencapaian nilai kemampuan passing bawah atlet.Berdasarkan kemampuan pre-test passing bawah bola voli ternyata dari 8 atlet putra usia 16-17 tahun klub bola voli junior Ganara Kecamatan Pematang Bandar Kabupaten Simalungun Tahun 2013 belum mencapai batas pencapaian target personal yang telah ditetapkan peneliti yaitu pada angka 10%, dan batas ketercapaian kelompok 70%. Dari 8 atlet, belum ada atlet yang telah mencapai target personal dan batas ketercapaian kelompok sebesar 0% dengan nilai kemampuan rata-rata atlet yaitu sebesar 19,87 dengan persentase 55,20%.Selanjutnya dilaksanakan kemampuan siklus-I passing bawah bola voli setelah diberikan perlakuan bentuk latihan drill. Dari 8 atlet, terdapat 8 atlet yang telah mencapai batas target personal dan batas ketercapaian kelompok sebesar 100% dengan peningkatan kemampuan rata-rata atlet sebesar 15,63% dengan nilai kemampuan rata-rata atlet yaitu sebesar 23 dengan persentase 71,86%. Dalam hal ini dapat dilihat bahwa terjadi peningkatan kemampuan rata-rata yang signifikan dari kemampuan latihan atlet antara pre-test ke siklus I. Berdasarkan hasil analisis data dapat dikatakan bahwa melalui latihan drill pada atlet putra usia 16-17 tahun klub bola voli junior Ganara Kecamatan Pematang Bandar Kabupaten Simalungun Tahun 2013. 
Institution Info

Universitas Negeri Medan