DETAIL DOCUMENT
UPAYA MENINGKATAN KECEPATAN TENDANGAN DOLLYO CHAGI MELALUI METODE CIRCUIT TRAINING PADA ATLET TAEKWONDO CLUB PTC BINJAI TAHUN 2013
Total View This Week0
Institusion
Universitas Negeri Medan
Author
Rahmatsyah Pinem (STUDENT ID : 609421028)
Basyaruddin Daulay (LECTURER ID : 196404031992031001)
Subject
GV1100 Fighting sports: Bullfighting, boxing, fencing, etc. 
Datestamp
2016-10-03 03:12:39 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil latihan kecepatan tendangan dollyo chagi melalui metode circuit training pada atlet taekwondo club PTC Binjai tahun 2013. Subyek dalam penelitian ini adalah atlet taekwondo khusus tingkat sabuk biru dengan jumlah 12 orang atlet yang akan diberi tindakan berupa latihan tendangan dollyo chagi melalui metode circuit training terhadap hasil latihan kecepatan tendangan dollyo chagi. Metode yang dipakai pada penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Olahraga (Sport Action Research). Untuk memperoleh data dalam penelitian ini dilakukan tes hasil latihan yang dilaksanakan pada awal sebelum siklus dan pada akhir sesudah siklus yang berbentuk test kecepatan tendangan dollyo chagii. Pelaksanaan penelitian ini dilaksanakan selama sebulan dua hari dengan frekwensi delapan belas kali pertemuan. Analisis data dilakukan dengan reduksi data dan paparan data. Hasil penelitian menyimpulkan : latihan di siklus I diperoleh data 12 orang atlet memperoleh peningkatan 10% per individu dan peningkatan 100% perkelompok dan semua atlet sudah memenuhi target. Oleh karena dengan satu siklus atlet sudah mencapai target yang telah ditentukan maka siklus diberhentikan sampai dengan siklus I dan tidak dilanjutkan ke siklus II. Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa melalui penerapan metode circuit training dapat memberikan peningkatan terhadap hasil kecepatan tendangan dollyo chagi pada atlet taekwondo club PTC Binjai tahun 2013. 
Institution Info

Universitas Negeri Medan