DETAIL DOCUMENT
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAMS GAMES TOURNAMENTS (TGT) TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI POKOK SUHU DAN KALOR DIKELAS X SEMESTER II SMA SWASTA NUSANTARA LUBUK PAKAM T.P.2015/2016
Total View This Week0
Institusion
Universitas Negeri Medan
Author
Irma Asiyah Sari Tanjung (STUDENT ID : 4123321024)
Alkhafi Maas Siregar (LECTURER ID : 196901271994121001)
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2016-08-11 06:59:09 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah hasil belajar dengan menggunakan model pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Games Tournaments (TGT) lebih baik dari pembelajaran konvensional pada materi pokok Suhu dan Kalor kelas X SMA Swasta Nusantara Lubukpakam T.P 2015/2016. Jenis penelitian ini adalah quasi eksperimen dengan desain two group Pre-test dan Pos-test. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara cluster random sampling dengan mengambil dua kelas dari lima kelas yaitu kelas X-3 sebagai kelas kontrol yang berjumlah 37 orang dan kelas X-5 sebagai kelas eksperimen yang berjumlah 35 orang. Data penelitian diperoleh dengan menggunakan Instrumen berupa Tes Pilihan Berganda sebanyak 20 soal. Tes hasil belajar terlebih dahulu di validkan oleh tiga orang validator terdiri dari dua orang dosen fisika Unimed dan seorang guru fisika. Dari hasil penelitian diperoleh nilai rata-rata pretes kelas eksperimen adalah 38 dengan standar deviasi sebesar 11,07 dan nilai rata-rata kelas kontrol adalah 33 dengan standar deviasi sebesar 10,46. Setelah dilakukan uji normalitas dan uji homogenitas, data nilai pretes dari kelas eksperimen dan kontrol dinyatakan berdistribusi normal dan homogen. Melalui pengujian statistik diperoleh hasil yang signifikan bahwa kemampuan awal kedua kelas adalah setara. Kemudian diberikan perlakuan yang berbeda, kelas eksperimen dengan model pembelajaran Kooperatif Tipe TGT dan kelas kontrol dengan pembelajaran konvensional. Data postest yang diperoleh yaitu hasil rata-rata kelas eksperimen 83 dengan standar deviasi 7,19 dan kelas kontrol 68 dengan standar deviasi 9,12. Melalui pengujian statistik menggunakan uji-t satu pihak maka dapat disimpulkan bahwa hasil belajar menggunakan model pembelajaran Kooperatif Tipe TGT lebih baik dari pembelajaran konvensional pada materi pokok suhu dan kalor kelas X SMA Swasta Nusantara Lubukpakam T.P 2015/2016. 
Institution Info

Universitas Negeri Medan