DETAIL DOCUMENT
Hubungan Tingkat Stress Dengan Kejadian Keputihan Pada Remaja Putri Kelas X Dan XI Di Sma Taman Madya Jetis Yogyakarta
Total View This Week0
Institusion
Universitas Aisyiyah Yogyakarta
Author
Agustiyani, Dwi
Suryani, Suryani
Subject
BF Psychology 
Datestamp
2017-12-26 01:53:40 
Abstract :
Latar belakang : Keputihan merupakan salah satu masalah yang sejak lama menjadi persoalan bagi kaum wanita. Dampak yang dapat ditimbulkan dari keputihan ini antara lain adalah infeksi, penyakit radang panggul, infertil bahkan membuat seseorang merasa cemas yang berlebihan dan menimbulkan ketidakpercayaan pada diri sendiri. Kecemasan yang berlebihan dan tidak dikendalikan dalam menimbulkan stress. Tujuan : Diketahui hubungan tingkat stress deng an kejadian keputihan pada remaja putri kelas X dan XI di SMA Taman Madya Jetis Yogyakarta. Metode penelitian : Jenis penelitian ini adalah kor elasional. Populasinya adalah seluruh remaja putri X dan XI di SMA Taman Madya Jetis Yogyakarta berjumlah 32 orang. Pengambilan sampel menggunakan total sampling diperoleh 32 responden. Analisa data dilakukan dengan rumus Chi Square . Hasil penelitian : Tingkat stress pada remaja putr i kelas X dan XI yang tergolong ringan 20 orang (62,5%) dan yang mengala mi stres sedang 12 orang (37,5%). Kejadian keputihan pada remaja putri ada 17 orang (53,1%) sedangkan yang tidak mengalami keputihan 15 or ang (46,9%). Hasil uji Chi Square didapatkan nilai ? 2 sebesar 11,453 pada df 1 denga n taraf signifikansi (p) 0,001. Kesimpulan : Ada hubungan yang bermakna antara tingkat stress dengan keputihan pada remaja putri kelas X dan XI di SMA Taman Madya Jetis Yogyakarta. Saran bagi remaja putri di SMA Taman Madya Jetis Yogyakarta agar dapat melakukan upaya penanganan maupun pencegahan keputihan dengan mengendalikan stress. 
Institution Info

Universitas Aisyiyah Yogyakarta