DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Olah Raga: Senam Diabetes terhadap Harga Diri pada Penderita Diabetes Mellitus di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta
Total View This Week0
Institusion
Universitas Aisyiyah Yogyakarta
Author
Jayani, Dwi
Mamnu’ah, Mamnu’ah
Subject
BF Psychology 
Datestamp
2017-12-27 07:29:44 
Abstract :
Latar belakang : Diabetes mellitus (DM) merupakan suatu penyakit kronis yang perjalanan penyakitnya berlangsung lama sampai bertahun-tahun. Penderita DM cenderung mengalami depresi. Pentingnya penanganan masalah depresi yaitu meningkatkan harga diri pasien dengan upaya melaksanakan senam diabetes. Tujuan Penelitian: untuk menganalisis pengaruh senam diabetes terhadap harga diri pada penderita diabetes mellitus di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta. Metode Penelitian : Menggunakan metode quasi-experiment dengan pendekatan non-equivalent control group. Teknik sempel yang digunakan adalah teknik random sampling yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Dengan sampel 40 orang dengan 20 orang sebagai kelompok eksperimen dan 20 orang sebagai kelompok kontrol. Untuk menguji hipotesis menggunakan Wilcoxon Match Pairs Test. Hasil Penelitian : Hasil penelitian diketahui bahwa didapatkan hasil uji statistik nilai p = 0,000 lebih kecil daripada 0,05. Kesimpulan : terjadi perubahan harga diri yang lebih tinggi setelah dilakukan senam diabetes dari pada sebelum dilakukan senam diabetes. Saran : Bagi para penderita diabetes mellitus dapat melakukan olahraga : senam diabetes tiga kali seminggu dan dilakukan secara kontinyu untuk meningkatkan kualitas hidup dan harga diri. Kata kunci : senam diabetes, harga diri, diabetes mellitus Kepustakaan : 29 buku (2001-2011), 14 artikel internet, 1 skripsi, 2 jurnal peer-reviewed Jumlah halaman : i-xiii, 67 halaman, 7 tabel, 15 lampiran, 3 gambar 
Institution Info

Universitas Aisyiyah Yogyakarta