Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisa: (1) Untuk mengetahui pengaruh produk domestik bruto terhadap penanaman modal asing, (2) mengetahui pengaruh nilai tukar rupiah terhadap dollar AS terhadap penanaman modal asing, dan (3) Untuk mengetahui pengaruh tabungan domestik terhadap penanaman modal asing. Metode penelitian yang digunakan adalah: (1) menggunakan data sekunder, (2) telaah/kajian literature, (3) menggunakan model MWD.
Ada tiga temuan yang diperoleh dari penelitian ini. Pertama, bahwa produk domestik bruto mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap penanaman modal asing. Kedua, ni1ai tukar rupiah terhadap dollar AS mempunyai pengaruh negatif dan signifikan terhadap penanaman modal asing. Ketiga, tabungan domestik mempunyai pengaruh negatif terhadap penanaman modal asing.