DETAIL DOCUMENT
STUDI MENGENAI CONSTRUCTION WASTE PADA PROYEK KONSTRUKSI
Total View This Week0
Institusion
Universitas Atma Jaya Yogyakarta
Author
PALEDUNG, HILKIA BIN
Subject
Manajemen Konstruksi 
Datestamp
2016-06-09 13:02:30 
Abstract :
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hal-hal yang menjadi penyebab terjadinya pemborosan pada sebuah pengerjaan proyek konstruksi. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis Mean dan Standar Deviasi untuk menentukan rangking pemborosan tersebut, daerah tempat penelitian yaitu Daerah Istimewa Yogyakarta, dengan cara menyebarkan kuisioner kepada orang-orang yang terkait dalam pengerjaan sebuah proyek konstruksi. Kelompok waste yang memiliki jumlah paling besar adalah pada ?Waktu tunggu? kemudian yang berikutnya yaitu ?Pekerjaan Perbaikan? serta ?Material? sedangkan hasil waste yang memiliki nilai tertinggi adalah ?Pada Pekerjaan Finishing? kemudian ?Menunggu Material? dan? Menunggu datangnya alat di lokasi?. Kelompok waste yang memiliki efek paling tinggi adalah ?pelaksanaan? kemudian yang berikutnya adalah ?sumber daya manusia? serta ?pekerjaan perbaikan? sedangkan hasil waste yang memiliki efek paling tinggi adalah ? keterlambatan pada pekerjaan?kemudian ?pada pekerjaan finishing? dan?pada pekerjaan M/E. Kelompok faktor waste yang sering terjadi adalah?material? kemudian yang berikutnya adalah ?pelaksaan? serta ? Desain dan dokumentasi? sedangkan hasil faktor pemborosan waste yang memiliki tingkat paling tinggi adalah ?Keterlambatan material dilokasi? kemudian ?Perubahan desain? dan ?Waktu lembur berlebihan?. 

Institution Info

Universitas Atma Jaya Yogyakarta