DETAIL DOCUMENT
PENGARUH electronic WORD OF MOUTH (eWOM) DI MEDIA SOSIAL TERHADAP NIAT BELI KONSUMEN (Studi pada Restoran Roaster and Bear Yogyakarta)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Atma Jaya Yogyakarta
Author
CENDRA HOGI SOPACUA, STEFANUS
Subject
Manajemen Pemasaran 
Datestamp
2016-06-17 08:02:08 
Abstract :
Dengan berkembangnya teknologi internet, word of mouth yang dulunya harus bertatap muka sekarang tidak harus bertatap muka karena pertumbuhan dan evolusi dari internet. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh electronic word of mouth pada media sosial terhadap minat beli konsumen pada Restoran Roaster and Bear di Jalan Mangkubumi Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian survei dengan menggunakan kuesioner sebagai instrumennya dan diambil sebanyak 187 responden dengan menggunakan metode purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan cara memberikan daftar pertanyaan kepada responden yang mengetahui ataupun pernah mengunjungi Restoran Roaster and Bear. Penelitian ini menggunakan analisis faktor, alat analisis regresi linier berganda serta dilakukan uji beda pada eWom dan niat beli ditinjau dari karakteristik gender dan ditinjau dari karakteristik uang saku dan atau pendapatan. Hasil pengujian menunjukkan bahwa electronic word of mouth yang terdiri dari 8 dimensi menjadi 7 dimensi dan electronic word of mouth di media sosial berpengaruh siginifikan terhadap niat beli. Tidak adanya perbedaan ditinjau dari karakteristik gender untuk eWOM dan Niat Beli serta tidak ada perbedaan ditinjau dari karakteristik uang saku dan atau pendapatan. 
Institution Info

Universitas Atma Jaya Yogyakarta