DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN KELUARGA DENGAN TINGKAT KECEMASAN PADA PASIEN KANKER PAYUDARA DI RUANG KEMOTERAPI POLIKLINIK KANKER TERPADU TULIP-ICC RSUP DR SARDJITO YOGYAKARTA
Total View This Week25
Institusion
Universitas Alma Ata
Author
Fitriana, Nazula
Subject
ILMU KEPERAWATAN 
Datestamp
2020-06-10 03:58:16 
Abstract :
Latar Belakang : Kanker merupakan penyakit kronis yang menimbulkan permasalahan fisik, mental maupun sosial. Data Riskesdas 2018 dalam upaya pencapaian SDGs menyebutkan kenaikan prevalensi kanker sebesar 1,4‰ dibanding riset sebelumnya. Kanker menyebabkan permasalahan mental berupa kecemasan mengingat efek samping pengobatan yang timbul. Kecemasan memerlukan kontrol dari individu dan lingkungan dalam hal ini keluarga agar dapat menghasilkan mekanisme koping yang adaptif . Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah hubungan antara dukungan keluarga dengan tingkat kecemasan pada pasien kanker payudara di ruang kemoterapi Poliklinik Kanker Terpadu Tulip-ICC RSUP Dr Sardjito Yogyakarta. Metode : Penelitian ini merupakan penelitian analitik korelasi dengan pendekatan cross sectional, teknik sampling Purposive Sampling, sejumlah 72 sampel, menggunakan instrumen kuesioner dukungan keluarga dan kuesioner kecemasan HARS yang dianalisa dengan uji statistik Spearman Rank. Hasil : Hasil analisa bivariat Uji Korelasi Spearman antara dukungan keluarga dengan tingkat kecemasan pada pasien kanker payudara di ruang kemoterapi menunjukkan hubungan yang signifikan dimana ρ (value) = 0,018, ρ<0,05 dengan koefisien korelasi ( r ) = -0,279. Simpulan : Terdapat hubungan yang signifikan antara dukungan keluarga dengan tingkat kecemasan pada pasien kanker payudara di ruang kemoterapi, dengan pola hubungan negatif yang bermakna semakin tinggi dukungan keluarga yang diperoleh semakin rendah kecemasan yang terjadi. Kata Kunci: dukungan keluarga, kanker payudara, kemoterapi, tingkat kecemasan 
Institution Info

Universitas Alma Ata