DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Laba Rugi, Opini Audit Dan Audit Tenure Terhadap Audit Report Lag Pada Perusahaan Property And Real Estate Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2020 – 2022
Total View This Week0
Institusion
Universitas Komputer Indonesia
Author
Aritonang, Andi Gunawan
Subject
650_Management & Auxiliary Services. 
Datestamp
2024-01-22 08:47:30 
Abstract :
Audit report lag adalah rentang waktu dalam hari dari tanggal berakhirnya tahun fiskal perusahaan sampai pada tanggal yang tertera pada laporan auditor. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh laba rugi, opini audit dan audit tenure terhadap audit report lag pada perusahaan Property and Real Estatae di Bursa Efek Indonesia tahun 2020-2022. Metode pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling, terdapat 99 sampel yang akan digunakan pada penelitian ini. Penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi data panel untuk pengolahan data dengan menggunakan bantuan software Eviews 12. Hasil pengujian hipotesis dalam penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Laba rugi berpengaruh terhadap audit report lag (2) kemudian Opini audit berpengaruh terhadap audit report lag (3) dan terakhir audit tenure berpengaruh terhadap audit report lag pada 10 perusahaan property and real estate selama 3 tahun. Disarankan kepada peneliti selanjutnya dapat menambahkan tahun penelitian dan juga objek penelitian tidak hanya pada satu sector industry saja. Bagi perusahaan disarankan agar mempertahankan opini audit wajar tanpa pengecualiannya agar dapat mempersingkat audit report lag. Bagi perusahaan diharapkan dapat memperoleh laba di tahun berjalannya agar tepat waktu dalam penyampaian laporan keuangan. 
Institution Info

Universitas Komputer Indonesia