DETAIL DOCUMENT
Sistem Informasi Manajemen Persediaan Bahan Bakar Minyak Di Pt. Generasi Bachtiar
Total View This Week0
Institusion
Universitas Komputer Indonesia
Author
Agustin, Irvan Medi
Subject
004_Data Processing & Computer Science 
Datestamp
2019-09-03 06:15:44 
Abstract :
PT. Generasi Bachtiar bergerak sebagai perusahaan Suplay Penyedia Bahan Bakar Umum. Dibawah kebijakan Pertamina dan aturan dari BPH MIGAS perusahan ini menjual eceran bahan bakar kendaraan sesuai dengan yang diperuntukan.Terjadi kekosongan BBM dikarenakan Pengawas menghitung data penjualan dan stock persediaan, permintaan BBM yang selama ini hanya diperkirakan berdasarkan jumlah penjualan (intuisi), dimana permintaan tersebut disampaikan ke bagian Supervisor, Manager SPBU memonitoring diluar perusahaan menjadikan pengontrolan dirasa kurang tepat. Menjadi kendala pada BBM dimana penyimpanan dilakukan dalam dombak tidak diketahui habisnya dikarenakan penjualan diluar prediksi atau keterlambatan pengiriman dan Manajer SPBU telat melakukan koordinasi dengan pertamina dalam menetukan ritse pengiriman bahan bakar minyak. Model Manajemen Persediaan di PT. Generasi Bachtiar menggunakan Manajemen Persediaan (Monitoring, Menentukan jumlah pemesanan BBM, Pemesanan BBM, Penerimaan BBM, Evaluiasi BBM). Dalam penetuan jumlah Pesan dan Pengontrolan digunakan metode EOQ menggunakan ROP dengan pengambilan level jumlah persediaan BBM. Berdasarkan hasil pengujian fungsional, wawancara dan pengujian pengguna akhir penerapan di lingkungan perusahaan. Penelitian ini dapat disimpulkan bahwa sistem ini membantu perusahaan melakukan proses persediaan bahan bakar minyak. 
Institution Info

Universitas Komputer Indonesia