DETAIL DOCUMENT
PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN DIVISI PRODUKSI PT SAMATOR INTIPEROKSIDA GRESIK
Total View This Week0
Institusion
Universitas Gresik
Author
Fariansyah, Dimas Kevin
Subject
HB Economic Theory 
Datestamp
2022-11-21 04:43:01 
Abstract :
Penelitian ini berfokus pada kinerja karyawan brdasarkan kompensasi dan motivasi di PT. samator Intiperoksida Gresik. Penelitian ini juga bertujan menganalisa faktor yang paling dominan pengaruhnya terhadap kinerja karyawan di PT. Samator Intiperoksida Gresik. Rumusan masalah yang di ajukan dalam penelitian ini apakah kompensasi dan motivasi berpengaruh secara persial dan simultan terhadap kinerja karyawan di PT. Samator intiperoksida Gresik. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui pengaruh Kompensasi dan Motivasi terhadap kinerja karyawan di PT. Samator intiperoksida Gresik secara persial dan simultan. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah karyawan operator produksi pada PT. Samator Intiperoksida Gresik. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 40 Responden. Metode pengambilan sampel dilakukan dengn metode non-probability sampling dengan metode sampel jenuh. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuisioner, dokumentasi dan wawancara. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji instrument (uji validitas dan uji reabilitas), analisis deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi berganda, pengujian hipotesis dan koefisien determinasi dengan mengunakan SPSS. Hasil penelitian ini adalah variable kompensasi dan motivasi berpengaruh secara simultan terhadap kinerja karyawan di PT Samator Intiperoksida. 
Institution Info

Universitas Gresik