DETAIL DOCUMENT
KEPATUHAN WAJIB PAJAK BUMI DAN BANGUNAN DIPENGARUHI KUALITAS PELAYANAN, KESADARAN MASYARAKAT, SERTA SANKSI PAJAK
Total View This Week0
Institusion
Universitas Gresik
Author
Fudlatin, Ernaini
Subject
HF5601 Accounting 
Datestamp
2023-07-20 03:49:00 
Abstract :
Tujuan: Penelian ini bertujuan untuk meneliti dan mendapat bukti secara empiris pengaruh kualitas pelayanan, kesadaran masyarakat, serta sanksi pajak terhadap kepatuhan wajib pajak bumi dan bangunan. Desain/ Metodelogi/ Pendekatan:Penelitian ini menggunakanpendekatan kuantitatif dengan analisis regresi linier berganda. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah wajib pajak bumi dan bangunan di Kabupaten Gresik berjumlah 172 responden. Pengumpulan data dilakukandengan menyabarkan kuesionerdan diolah menggunakan aplikasi IMB Statistic Product and Servis Solution(SPSS) versi 25. Temuan:Hasil dari temuanpertamamenjelaskan semakin baikkualitas pelayanan akan mendorong masyarakat lebih patuh dalam membayarpajak bumi dan bangunan, Hasil dari temuan kedua semakin tinggi tingkat kesadaran masyarakat maka tingkat kepatuhan wajib pajak bumi dan bangunansemakin tinggi, Hasil dari temuan ketiga dengan sanksi pajak yang lebih berat terbukti meningkatkan kepatuhan wajib pajak bumi dan bangunansejauhmana sanksi tersebut dipandang adiloleh masyarakat. Begitu juga sebaliknya. Hasil temuan keempat menjelaskan bahwa kualitas pelayanan, kesadaran masyarakat, serta sanksi pajak berpengruh terhadap kepatuhan wajib pajak bumi dan bangunan. Implikasi Penelitian:Implikasi teoritis hasil penelitian ini dapat menjelaskan teori atribusi dan Theory Of Planned Behavior. Impilasipraktis hasil penelitianini dapat membantu pemerintah daerah sebagai pengambilan kebijakan terkait kualitas pelayanan, kesadaran masyarakat, serta sanksi pajak terhadap kepatuhan wajib pajak bumi dan bangunan. Orisinalitas/ nilai: Sepanjang hasil observasi peneliti sampai saat ini, belum menemukan persamaan dengan topik kualitas pelayanan, kesadaran masyarakat, serta sanksi pajak terhadap kepatuhan wajib pajak bumi dan bangunan. Kata Kunci:Pajak Bumi Dan Bangunan 
Institution Info

Universitas Gresik