Abstract :
Manajemen sumber daya manusia adalah perencanaan pengorganisasian, pelaksanaan dan pengontrolan terhadap sumber daya manusia dalam organisasi untuk mencapai tujuan secara efektif dan efisien. Sumber daya manusia sebagai salah satu sumber daya yang ada dalam organisasi memegang peranan penting dalam keberhasilan pencapaian tujuan organisasi. Berhasil atau tidaknya tergantung pada kemampuan sumber daya manusia dalam menjalankan tugas dan fungsinya. Untuk mencapai kinerja yang maksimal maka setiap perusahaan atau organisasi diperlukan adanya peningkatan kinerja karyawan. Adanya peningkatan kinerja dapat membawa kesuksesan dan tujuan yang diinginkan suatu perusahaan atau organisasi agar mampu bertahan di era persaingan bisnis saat ini. Hal ini dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti penempatan kerja, waktu kerja dan komitmen manajemen institusi pada pegawai.
Berdasarkan analisis data dan pembahasan yang telah diuraikan, maka dapat ditarik kesimpulan, Variabel Penempatan Kerja (X1) secara parsial berpengaruh positif terhadap Kinerja Karyawan (Y). Variabel Jam Kerja (X2) secara parsial berpengaruh positif terhadap Kinerja Karyawan (Y). Variabel komitmen manajemen (X3) secara parsial berpengaruh positif terhadap Kinerja Karyawan (Y). Secara simultan (bersama-sama) variabel Jam Kerja (X1), Penempatan Kerja (X2) dan Komitmen manajemen (X3) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Kinerja Karyawan (Y).