Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk menguji analisis efektivitas dan kontribusi penerimaan pajak reklame terhadap pendapatan asli daerah kabupaten lamongan periode tahun 2016-2020. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah data realisasi dan target Penerimaan Pendaptan Asli Daerah Kabupaten Lamongan selama tahun 2016-2020 dan sampelnya adalah data target dan realisasi penerimaan pajak reklame Kabupaten Lamongan tahun 2016-2020 metode pengumpulan data menggunakan data sekunder. Hasil dari penelitian, Tingkat efektivitas pajak reklame Kabupaten Lamongan secara keseluruhan dilihat dari rata-rata setiap tahunnya 87,87% dan termasuk kriteria yang cukup efektif. Efektivitas tertinggi terjadi pada tahun 2019 yaitu sebesar 100,60%. Besarnya kontribusi pajak reklame dalam meningkatkan PAD Kabupaten Lamongan kurang berkontribusi. Kontribusi pajak reklame tertinggi terjadi pada tahun 2018 yaitu sebesar 2,09% . dan memiliki nilai rata-rata kontribusi sebesar 1,92%.