Abstract :
Seperti yang diketahui, tugas seorang administrator server
adalah mengelola dan menjamin setiap service yang ada pada sebuah
server dapat berjalan dengan baik. Keterbatasan waktu merupakan
permasalahan yang paling sering ditemui oleh seorang server
administrator dalam melakukan pengawasan pada sistem yang sedang
berjalan. Disinilah seorang admin membutuhkan alat atau aplikasi
yang dapat membantu dalam melakukan pengawasan
dan pengontrolan kondisi server secara up to date.
Twitter dapat digunakan sebagai aplikasi yang dapat membantu
seorang server administrator dalam melakukan pengontrolan
dan pengawasan server dengan menggunakan twitter API . Sehingga
seorang admin lebih mudah memantau server yang ditanganinya.
Selain memantau kondisi server admin juga dapat mengatur servis
yang berjalan pada server melalui sms. Sehingga seorang admin tidak
perlu berada di depan komputer untuk menjalankan perintah.
Dengan aplikasi ini admin dapat mendapat kiriman SMS secara
berkala dari twitter yang isinya pemberitahuan kondisi server. Admin
dapat memberikan perintah lewat SMS untuk memberikan perintah
menghidupkan, mematikan servis yang ada pada server.
Kata kunci :Server, twitter, API, SMS, monitoring