DETAIL DOCUMENT
BENCHMARKING TEKNOLOGI FRAMEWORK YII DENGAN PEMROGRAMAN PHP KONVENSIONAL (STUDI KASUS APLIKASI SISTEM CUTI)
Total View This Week0
Institusion
STMIK Akakom
Author
Saputra, Angga Ibnu - 115410162
Subject
Program Aplikasi 
Datestamp
2016-12-07 06:48:48 
Abstract :
Semakin pesatnya perkembangan teknologi informasi masa kini, para pengembang aplikasi khususnya aplikasi yang berbasis web dalam membangun ataupun mengembangkan aplikasi masih menggunakan pemrograman php konvensional. Karena kehadiran teknologi framework khususnya framework yii, banyak pengembang aplikasi yang masih menggunakan php kovensional sedikit demi sedikit beralih ke cara yang menggunakan teknologi framework (yii). Namun tidak semua pengembang php konvensional beralih ke teknologi framework, para pengembang masih beranggapan php konvensional masih lebih baik dari pada menggunnakan teknologi framework (yii). Pengembangan atau dibangunnya dua aplikasi yang menggunakan php konvensional dan menggunakan framework yii, untuk di analisis dengan metode analisis perbandingan efisiensi dan analisis perbandingan performa, dimana analisis perbandingan efisiensi guna di dapatkannya efisiensi pembuatan aplikasi, serta analisis perbandingan performa untuk mencari seberapa kuat dan cepat performa aplikasi tersebut, uji cobanya menggunakan tools open source yaitu Apache benchmark (ab). Pembuatan atau pengembangan dua aplikasi yang menggunakan php konvensional dan menggunakan teknologi framework yii, dimana pada framework yii mengadopsi arsitektur MVC (model-view-controller) dan diharapkan mampu menghasilkan kesimpulan dari hasil perbandingan efisiensi pembuatan dan perbandingan performa antara dua aplikasi. Kata kunci : Apache Benchmark, Framework Yii, MVC, Php. 
Institution Info

STMIK Akakom