DETAIL DOCUMENT
IMPLEMENTASI FRAMEWORK LARAVEL PADA APLIKASI PENGELOLAAN STOK DAN PEMESANAN BERBASIS WEB (STUDI KASUS KERTABUMI BATIK)
Total View This Week5
Institusion
STMIK Akakom
Author
Abdurrohman, Harish - 155410003
Subject
Program Aplikasi Berbasis WEB 
Datestamp
2019-02-19 08:33:43 
Abstract :
Aplikasi Web adalah sesuatu yang harus dipunyai bagi sebuah perusahaan. Apalagi jika perusahaan tersebut bergerak di bidang penjualan. Maka sangatlah penting sebuah aplikasi web untuk mendukung penjualan di perusahaan tersebut. Kertabumi Batik merupakan suatu perusahaan yang menjual baju batik. Pada perusahaan tersebut belum mempunyai aplikasi web yang terintegrasi dengan pengelolaan stok yang akan memudahkan penjualan. Oleh karena itu penulis ingin membuat aplikasi web yang terintegrasi dengan stok untuk Kertabumi Batik. Aplikasi ini mempunyai tiga pengguna yaitu Pelanggan, Admin dan Admin Stok. Seorang pelanggan dapat memesan baju batik secara langsung jika stok masih ada. Akan tetapi jika stok habis bisa pre order untuk model yang di inginkan. Seorang admin mempunyai kuasa penuh atas data yang ada seperti menambah, mengedit atau menghapus data baju batik, pelanggan, admin, transaksi dll. Seorang Admin Stok hanya dapat melakukan perubahan data stok baju batik yang ada sesuai kenyataan di lapangan. Aplikasi ini menggunkan frameworkLaravel yang dibangun menggunakan konsep MVC (Model View Controller). FrameworkLaravel telah menyediakan berbagai tools yang sangat memudahkan dalam pembuatan aplikasi web ini seperti Authentification dan masih banyak lagi. Hasil dari penelitian ini adalah dibangunnya aplikasi web yang dapat mendukung penjualan dan terintegrasi dengan stok baju batik di perusahaan Kertabumi Batik. Kata Kunci : Kertabumi Batik, Laravel, MVC 
Institution Info

STMIK Akakom