DETAIL DOCUMENT
PENGGUNAAN DISFEMISME DAN EUFEMISME DALAM RUBRIK POLITIK HARIAN RADAR LOMBOK EDISI MARET 2019
Total View This Week0
Institusion
Universitas Hamzanwadi
Author
NURHAFIZOH, NURHAFIZOH
Subject
Wacana 
Datestamp
2020-12-19 02:29:50 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk kebahasaan, fungsi kebahasaan, makna kebahasaan disfemisme dan eufemisme yang terdapat pada rubric politik dalam Koran Harian Radar Lombok. Rubrik politk merupakan salah satu rubrik yang terdapat dalam Koran Harian Radar Lombok, rubric ini menyajikan berita- berita tentang politik yang terjadi di seputaran Lombok. Sumber data pada penelitian ini adalah Koran Harian Radar Lombok edisi bulan maret 2019. Rubrik yang digunakan sebagai sumber data adalah rubric politik. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik baca dan teknik catat. Istilah membaca dalam hal ini tidak hanya berkaitan dengan penggunaan bahasa secara lisan. Hasil penelitian sebagai berikut: pertama, bentuk kebahasaan disfemisme dan eufemisme yang ditemukan adalah kata dasar, kata berimbuhan, kata ulang, kata majemuk, dan frasa. Kedua, fungsi kebahasaan disfemisme yang ditemukan adalah untuk menunjukkan perilaku, menegaskan makna, menunjukkan usaha seseorang, dan menunjukkan kejengkelan. Sedangkan fungsi kebahasaan eufemisme yang ditemukan adalah untuk menunjukkan perilaku, menegaskan makna, dan menunjukkan usaha seseorang. Ketiga, makna kebahasaan disfemisme dan eufemisme dilihat dari dua sisi yaitu bentuk arti dan nilai rasa. Kata kunci: Koran harian radar Lombok, disfemisme, dan eufemisme 
Institution Info

Universitas Hamzanwadi