DETAIL DOCUMENT
MEMINIMALISASI DAMPAK KONFLIK KELUARGA MELALUI BIMBINGAN KELOMPOK PADA SISWA KELAS XI IPS SMAN 1 AIKMEL TAHUN PELAJARAN 2018/2019
Total View This Week0
Institusion
Universitas Hamzanwadi
Author
SYOFIANAYATI, ENNY
Subject
Strategi Pembelajaran 
Datestamp
2020-12-22 07:33:39 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh bimbingan kelompok untuk meminimalisasi konflik keluarga pada kelas XI.IPS di SMAN 1 Aikmel Tahun Pelajaran 2018/2019. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan desain penelitian preeksperimental design. Dengan desain yang di pergunakan adalah sampel pre-test-pos-test. Populasi penelitian ini adalah 61 siswa. Teknik pengambilan sampel yang di gunakan purposive sampling dimana sampel adalah siswa kelas XI.IPS 3 dan XI.IPS 4 yang jumlahnya 20 orang. Dengan menggunakan metode instrument angket berskala interval yang telah di uji cobakan dengan hasil uji coba instrumen angket yang telah valid dan reliable. Sedangkan data dianalisis dengan menggunakan statistic t-test untuk uji hipotesisnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa layanan bimbingan kelompok efektif untuk meminimalisasi dampak konflik keluarga, hal ini dapat dilihat dari analisis t-test yang menunjukkan nilai thitung > ttabel (10.102 > 1,729), N = 20 dengan taraf signifikansi 5%. Melalui penelitian ini, guru Bimbingan dan Konseling di harapkan dapat memanfaatkan layanan bimbingan kelompok untuk meminimalisasi dampak konflik keluarga. Kata Kunci: Bimbingan Kelompok, Konflik Keluarga. 
Institution Info

Universitas Hamzanwadi