DETAIL DOCUMENT
“ANALISIS KAJIAN KELAYAKAN USAHA BUM Des “ARRAHMAN” TEMBENG PUTIK UNIT USAHA SISTEM PENYEDIAAN AIR MINUM DESA SERTA PERANNYA DALAM PENINGKATAN PENDAPATAN ASLI DESA TAHUN 2018”
Total View This Week0
Institusion
Universitas Hamzanwadi
Author
ROHANAH, ROHANAH
Subject
Kewirausahaan 
Datestamp
2021-01-16 03:32:08 
Abstract :
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kelayakan usaha BUMDes “ARRAHMAN” Tembeng Putik Unit Sistem Penyediaan Air Minum Desa ini baik dari segi Aspek Finansial maupun Aspek Non Finansial serta mengetahui seberapa besar peranannya dalam Peningkatan Pendapatan Asli Desa yang dianalisis menggunakan Perhitungan Persentase. Penelitian ini menggunakan teori kajian kelayakan usaha BUMDes dari Ibrahim dalam Hastowiyono dan Suharyanto (2014). Metode yang digunakan adalah metode Kualitatif dengan Pendekatan Deskriptif. Tehnik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dokumentasi dan formulir. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis kelayakan non finansial dan analisis kelayakan finansial yang di ukur dari penilaian investasi serta analisis persentase .Hasil Analisis Kelayakan Non Finansial dan Kelayakan Aspek Finansial menujukkan bahwa usaha Sistem Penyediaan Air Minum Desa ini dapat dinyatakan layak untuk dijalankan Sedangkan dari hasil Analisis Persentase bahwa usaha ini dapat berperan dalam peningkatan pendapatan asli desa Tembeng Putik Kata Kunci: Kajian Kelayakan Usaha, BUM Des, Sistem Penyediaan Air Minum,Pendapatan Asli Desa 
Institution Info

Universitas Hamzanwadi