DETAIL DOCUMENT
PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN DEMONSTRASI BERBANTU MEDIA PACKET TRACER TERHADAP KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN ADMINISTRASI INFRASTRUKTUR JARINGAN KELAS Xl TKJ DI SMKN 1 PRAYA TAHUN AJARAN 2019/2020
Total View This Week0
Institusion
Universitas Hamzanwadi
Author
JANNAH, HUDRIATUL
Subject
Metode Pembelajaran 
Datestamp
2021-02-22 07:35:23 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan:(1) untuk mengetahui hasil penerapan metode demonstrasi berbantuan media packet tracer terhadap keaktifan belajar pesera didik, (2) untuk mengetahui hasil penerapan metode demonstrasi berbantuan media packet tracer terhadap hasil belajar pesera didik pada mata pelajaran administrasi infrastruktur jaringan. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan metode eksperimen. Desain penelitian yang digunakan posttest control only desain. Populasi penelitian ini adalah seluruh kelas XI TKJ yang berjumlah 56. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas XI TKJ 1 yang berjumlah 30 peserta didik kelas eksperimen dan kelas kontrol 26 peserta didik dengan menggunakan teknik sampel jenuh. Teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data yaitu tes dan lembar observasi. Tes digunakan untuk mengukur hasil belajar peserta didik dan lembar observasi digunakan untuk mengukur keaktifan belajar peserta didik. Teknik analisis yang digunakan adalah uji Independent Sample T Test dengan bantuan SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1): metode pembelajaran Demonstrasi berbantuan media packet tracer yang telah ditepkan berpengaruh terhadap keaktifan belajar peserta didik dengan nilai signifikansi ρ<5% (0,000<0,05) dan nilai Thitung>Ttabel yaitu (6,766>1,673); (2) metode pembelajaran Demonstrasi berbantuan media packet tracer yang telah diterapkan berpengaruh terhadap hasil belajar peserta didik dengan nilai signifikansi ρ<5% (0,000<0,05) dan nilai Thitung>Ttabel (10,113>1,673). Sehingga dapat disimpulkan pebnerapan metode demostrasi berbantuan media packet tracer beroengaruh terhadap keaktifan dan hasil belajara peserta didik pada pembelajaran administrasi infrastruktur jaringan peserta didik kelas XI TKJ di SMKN 1 Praya. Kata Kunci : Metode Pembelajaran Demonstrasi, Packet Tracer, Keaktifan Belajar, Hasil Belajar. 
Institution Info

Universitas Hamzanwadi