DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN PRESTASI BELAJAR PAI DENGAN SIKAP SOSIAL SISWA KELAS VIII DI SMP MUHAMMADIYAH BERWAWASAN KHUSUS (BK) GIRIWOYO KABUPATEN WONOGIRI TAHUN PELAJARAN 2016/2017
Total View This Week4
Institusion
IAIN Surakarta
Author
Dena, Hani Farida
Drs., Suluri, M. Pd
Subject
2x0 Islam Umum 
Datestamp
2018-01-03 02:29:00 
Abstract :
ABSTRAK Dena Hani Farida, 133111225. Hubungan Prestasi Belajar PAI dengan Sikap Sosial Siswa Kelas VIII di SMP Muhammadiyah Berwawasan Khusus (BK) Giriwoyo Kabupaten Wonogiri Tahun Pelajaran 2016/2017. Skripsi: Jurusan Pendidikan Agama Islam. Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan. IAIN Surakarta 2017. Pembimbing: Drs. Suluri, M. Pd. Kata Kunci: Prestasi Belajar PAI, Sikap Sosial Masalah dalam penelitian ini adalah sikap siswa dalam bersosial di luar lingkungan sekolah yang tidak selaras dengan apa yang telah dicontohkan oleh guru PAI dan tidak selaras dengan yang diterapkan siswa di sekolah. Karena sikap sosial siswa kerap kali dipengaruhi oleh faktor lingkungan sehingga guru di dalam sekolah harus senantiasa memberikan bimbingan dan pengawasan kepadanya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Bagaimana hasil prestasi belajar PAI siswa kelas VIII di SMP Muhammadiyah Berwawasan Khusus Giriwoyo Kab. Wonogiri Tahun Pelajaran 2016/2017?, 2) Bagaimana sikap sosial siswa kelas VIII di SMP Muhammadiyah Berwawasan Khusus Giriwoyo Kab. Wonogiri Tahun Pelajaran 2016/2017?, 3) Bagaimana hubungan antara prestasi belajar PAI dengan sikap sosial siswa kelas VIII di SMP Muhammadiyah Berwawasan Khusus Giriwoyo Kab. Wonogiri Tahun Pelajaran 2016/2017? Metode yang digunakan adalah kuantitatif korelasional. Tempat penelitian di SMP Muhammadiyah Berwawasan Khusus Giriwoyo Kab. Wonogiri. Waktu penelitian terhitung dari bulan Desember sampai dengan bulan Juni 2017. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Muhammadiyah Berwawasan Khusus Giriwoyo sebanyak 49 anak, sedangkan sampel yang digunakan sebanyak 44 anak yang dicari dengan teknik sampling Proportionate stratified random sampling. Teknik pengumpulan data yang penulis gunakan berupa metode dokumentasi untuk mengetahui nilai rapot PAI siswa dan metode angket digunakan untuk mencari informasi sikap sosial siswa. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan, maka dapat diperoleh data: 1) prestasi belajar PAI siswa kelas VIII di SMP Muhammadiyah Berwawasan Khusus Giriwoyo Kab. Wonogiri tahun pelajaran 2016/2017 termasuk kategori sedang ditunjukkan dengan rata-rata sebesar 82,29 sebanyak 25 siswa atau 56,81%, 2) sikap sosial siswa kelas VIII di SMP Muhammadiyah Berwawasan Khusus Giriwoyo Kab. Wonogiri termasuk dalam kategori sedang dengan rata- rata 85,09 sebanyak 34 siswa atau 77,27%, 3) hasil perhitungan menggunakan rumus korelasi tata jenjang rhohitung = 0,316. Kemudian dikonversikan pada rumus uji-t diperoleh thitung 2,157, dengan dk = n-2= 42 pada taraf signifikasi 5% uji dua pihak diperoleh hasil ttabel = 2,021. Berarti thitung > ttabel pada taraf signifikasi 5%. Hal ini menunjukkan bahwa ada hubungan positif yang signifikan antara prestasi belajar PAI dengan sikap sosial siswa kelas VIII di SMP Muhammadiyah Berwawasan Khusus (BK) Giriwoyo Kab. Wonogiri tahun pelajaran 2016/2017. 

File :
dena.pdf
Institution Info

IAIN Surakarta