DETAIL DOCUMENT
TA: KAJIAN PENCEGAHAN KEBAKARAN PADA PROYEK X BANGUNAN GEDUNG BERTINGKAT TINGGI DI DKI JAKARTA
Total View This Week0
Institusion
Institut Teknologi Nasional Bandung
Author
Santosa, Warossatul Ambiya
Subject
TA Engineering (General). Civil engineering (General) 
Datestamp
2021-05-20 02:31:01 
Abstract :
KAJIAN PENCEGAHAN KEBAKARAN PADA PELAKSANAAN PROYEK X BANGUNAN GEDUNG BERTINGKAT TINGGI DI DKI JAKARTA, (Warossatul Ambiya Santosa, 222012074, Pembimbing Katarina Rini Ratnayanti, S.T.M.T. 2020, Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Institut Teknologi Nasional, Bandung). Kebakaran pada pelaksanaan proyek bangunan gedung bertingkat dapat menimbulkan kerugian berhentinya pelaksanaan proyek, korban jiwa, dan kegagalan struktur. Pelaksana proyek gedung bertingkat tinggi di DKI Jakarta, perlu mencegah bahaya kebakaran dengan memperhatikan instrumen pencegahan kebakaran pada pelaksanaan proyek. Penelitian ini dimulai dengan mengkaji peraturan pemerintah dan Standar Nasional Indonesia (SNI) yang berhubungan dengan pencegahan kebakaran pada pelaksanaan proyek. Kemudian mengkaji instrumen pencegahan kebakaran yang ada pada pelaksanaan proyek X. Pembahasan menggunakan metode komparasi antara peraturan pemerintah dan SNI dengan pelaksanaan pada proyek. Berdasarkan pengkajian data, dapat diperoleh hasil bahwa pelaksanaan pada proyek X memperhatikan instrumen pencegahan kebakaran, sesuai dengan Peraturan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi No: PER.04/MEN/1980, Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 28 Tahun 2002 dan mengikuti SNI 0225:2011 Persyaratan Umum Instalasi Listrik 2011. Namun, Tidakk sesuai dengan Peraturan Keputusan Menteri Tenaga Kerja R.I No. KEP.186/MEN/1999. Kata kunci: kebakaran, pelaksanaan proyek, instrumen pencegah kebakaran. 
Institution Info

Institut Teknologi Nasional Bandung