Abstract :
Salah satunya perkembangan di bidang teknologi untuk pemetaan topografi, yakni teknologi
pemetaan fotogrametri UAV (Unmanned Aerial Vehicle) yang kini kian semakin canggih dan
murah. Dan kini dengan adanya berbagai macam dukungan software fotogrametri, akan semakin
memudahkan merepresentasikan hasil pemetaan secara cepat, dan akurat dalam lingkup pemetaan
skala kecil maupun besar. Seiring perkembangan semakin modern kebutuhan akan pemanfaatan
ruang baik secara horisontal maupun vertikal membuat informasi spasial semakin dibutuhkan.
Selanjutnya diciptakan visualisasi dan pemodelan tiga dimensi, yaitu sebuah inovasi representasi
dari peta konvensional yang dibuat dengan tujuan memberikan kenampakan muka bumi beserta
keseluruhan yang ada diatasnya yang secara lebih nyata dan mampu memberikan sudut pandang
yang lebih luas dibanding dengan visualisasi dua dimensi atau peta konvenional. Pada kasus
berikut adalah bagaimana memanfaatkan data foto udara untuk pembuatan bangunan 3d secara
otomatis, untuk bisa diolah lebih lanjut sesuai kebutuhan dan bagaimana kualitas data yang
dihasilkan. Hasil dari pemodelan bangunan 3D berupa model LOD tingkat 2.