DETAIL DOCUMENT
EFEKTIVITAS BRAIN GYM® TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS PADA SISWA/SISWI SEKOLAH DASAR
Total View This Week0
Institusion
Universitas Mercu Buana Yogyakarta
Author
Putri, Twiggi Rozananda
Subject
BF Psychology 
Datestamp
2023-03-16 02:27:58 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pemberian Brain Gym® terhadap peningkatan kemampuan menulis pada siswa/i kelas III Sekolah Dasar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Pretest-Posttest Control Group. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa/i kelas III Sekolah dasar dengan kategori kemampuan menulis sangat kurang dan kurang. Alat ukur yang digunakan untuk melihat skor kemampuan menulis adalah tes prestasi. Analisis data dengan menggunakan teknik analisis Mann-Whitney U membuktikan bahwa (p=0,005<0,05), artinya terdapat perbedaan tingkat kemampuan menulis yang signifikan antar kelompok yang diberikan metode Brain Gym®. Selain itu, analisis data menggunakan Uji wilcoxon signed-rank test diketahui bahwa nilai Z = -2,521 (p< 0,05; nilai p= 0,012), artinya ada perbedaan antara tingkat kemampuan menulis pada kelompok eksperimen sebelum dan setelah diberikan intervensi, dengan total sumbangan efektif sebesar 44,65%. Kesimpulannya, ada pengaruh metode Brain Gym® yang signifikan untuk meningkatkan kemampuan menulis pada siswa/i sekolah dasar 
Institution Info

Universitas Mercu Buana Yogyakarta