DETAIL DOCUMENT
PERILAKU KONSUMTIF PENGGUNA SHOPEE SELAMA PANDEMI VIRUS NCOV-19 (Studi Deskriptif Kualitatif Pada Komunitas Go Away Periode Mei-Agustus 2020)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Mercu Buana Yogyakarta
Author
Riswinta, Riswinta
Subject
HE Transportation and Communications 
Datestamp
2022-03-07 00:39:04 
Abstract :
E-commerce muncul bersamaan dengan pesatnya pertumbuhan teknologi yang memberikan kemudahan bagi kita untuk melakukan transaksi jual-beli online, salah satu industri e-commerce di Indonesia adalah Shopee. Transaksi penjualan di shopee saat ini mengalami kenaikan dibanding saat sebelum terdapatnya fenomena Covid-19, dimana karena adanya pandemi ini seluruh masyarakat wajib melakukan social distancing untuk memutus rantai penyebaran virus. Dampaknya adalah masyarakat jadi memanfaatkan shopee untuk melakukan belanja online dari rumah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana perilaku konsumtif pengguna shopee selama pandemi Covid-19. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan studi deskriptif kualitatif, pengumpulan data primer dilakukan menggunakan metode wawancara kepada 10 orang informan dan observasi. Teknik pengumpulan data yang digunakan dengan reduksi data, penyajian data serta verifikasi data. Hasil penelitian ini menunjukkan bagaimana perilaku konsumtif pengguna shopee selama pandemi Covid-19. Hal ini dapat dilihat dari penggunaan shopee yang cukup meningkat ditengah pandemi ini, dimana anggota komunitas Go away aktif melakukan pembelian online dengan menggunakan kemudahan yang diberikan shopee. 
Institution Info

Universitas Mercu Buana Yogyakarta