DETAIL DOCUMENT
PENGARUH MODEL AJIR DAN PEMANGKASAN PUCUK TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL MENTIMUN HIBRIDA
Total View This Week0
Institusion
Universitas Mercu Buana Yogyakarta
Author
Umar, Yusuf Fadhilah
Subject
S Agriculture (General) 
Datestamp
2021-04-13 02:55:25 
Abstract :
Penelitian dengan tujuan mengetahui pengaruh model ajir dan saat pemangkasan pucuk terhadap pertumbuhan dan hasil mentimun hibrida telah dilaksanakan di Jogja Youth Farming desa Argomulyo, Kecamatan Sedayu, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta pada bulan Oktober sampai Desember 2020. Metode yang digunakan adalah faktorial 2x3 yang disusun dalam rancangan acak kelompok lengkap dengan tiga ulangan. Dua model ajir yaitu segitiga dan tegak dikombinasikan dengan tiga saat pemangkasan pucuk yaitu 21, 28 dan 35 hari setelah tanam dan diamati pengaruhnya terhadap pertumbuhan dan hasil mentimun. Hasil penelitian menunjukkan tidak terdapat interaksi pengaruh yang nyata antara model ajir dengan saat pemangkasan pucuk, dan hanya faktor saat pemangkasan pucuk yang mempengaruhi pertumbuhan mentimun. Pertumbuhan terbaik diperoleh pada tanaman yang dipangkas pucuk pada umur 35 hari setelah tanam, sedangkan hasil mentimun relatif sama diantara perlakuan yang dicoba. 
Institution Info

Universitas Mercu Buana Yogyakarta