DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI KERJA DENGAN PRODUKTIVITAS KERJA PADA KARYAWAN PT PRIMISSIMA MEDARI SLEMAN, YOGYAKARTA
Total View This Week0
Institusion
Universitas Mercu Buana Yogyakarta
Author
Samosir, Erixon Bastanta
Subject
BF Psychology 
Datestamp
2021-12-27 01:56:09 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara motivasi kerja dengan produktivitas kerja pada karyawan PT PRIMISSIMA MEDARI. Hipotesis yang diajukan adalah ada hubungan positif antara motivasi kerja dengan produktivitas kerja pada karyawan PT PRIMISSIMA MEDARI.Subjek dalam penelitian ini berjumlah 40 orang yang memiliki karakteristik pekerja berumur 18-35 tahun. Pengambilan data penelitian ini menggunakan Skala Motivasi Kerja dan Produktivitas Kerja. Teknik analisis data yang digunakan adalah korelasi product moment dari Karl Pearson. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh koefisien korelasi (R) sebesar 0,510 dengan p = 0,000 (p < 0,01). Hasil tersebut menunjukan bahwa terdapat hubungan positif yang signifikan antara motivasi kerja dengan produktivitas kerja. Diterimanya hipotesis dalam penelitian ini menunjukkan koefisien determinasi (R2) sebesar 0,397 variabel motivasi kerja menunjukkan kontribusi 39,7% terhadap produktivitas kerja dan dan sisanya 77,5% dipengaruhi oleh faktor lain yaitu motivasi kerja, kepuasan kerja, tingkat stress, kondisi fisik pekerjaan, system kompensasi, dan aspek-aspek ekonomis 
Institution Info

Universitas Mercu Buana Yogyakarta