DETAIL DOCUMENT
PENGARUH METODE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) TERHADAP KETERAMPILAN MEMBACA PEMAHAMAN SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR SE-KECAMATAN BANTARKAWUNG
Total View This Week0
Institusion
Universitas Peradaban
Author
Saputri, Evi Silvia Anggi
Subject
Membaca 
Datestamp
2017-11-29 15:55:46 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada perbedaan antara sekolah yang menggunakan metode CIRC dengan sekolah yang tidak menggunakan metode CIRC terhadap keterampilan membaca pemahaman siswa, serta untuk mengetahui pengaruh metode CIRC terhadap keterampilan membaca pemahaman siswa kelas IV Sekolah Dasar se-Kecamatan Bantarkawung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan desain penelitian Pretest-Posttest Control Group Design. Subjek penelitian siswa kelas IV SD Negeri Karangpari 01 yang berjumlah 22 siswa dan SD Negeri Tambakserang 02 kecamatan Bantarkawung yang berjumlah 19 siswa. Untuk pengumpulan data menggunakan tes. Uji validitas instrumen dianalisis dengan menggunakan program SPSS 23. Berdasarkan uji t sampel bebas dengan taraf signifikan 5% sebesar 0,040 < 0,05 artinya H0 ditolak dan H1 dierima. Adapun hasil uji regresi sederhana menunjukan bahwa nilai sig = 0,000 = 0% karena sig 0,000 = 0% < 5% artinya H0 ditolak dan H1 diterima. Dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan antara sekolah kontrol dan sekolah eksperimen serta terdapat pengaruh metode Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC) terhadap keterampilan membaca pemahanman siswa kelas IV Sekolah Dasar se-Kecamatan Bantarkawung. 
Institution Info

Universitas Peradaban