DETAIL DOCUMENT
ANALISIS EKSTRAKURIKULER YANG DAPAT MENUMBUHKAN KEMAMPUAN BEKERJA SAMA SISWA SEKOLAH DASAR NEGERI 06 BANJARHARJO
Total View This Week0
Institusion
Universitas Peradaban
Author
Nugroho, Dwi Nur
Subject
Etika Pendidikan, Pendidikan Moral, Pendidikan Karakter 
Datestamp
2017-05-06 03:09:01 
Abstract :
Permasalahan dalam penelitian ini adalah ekstrakurikuler apa saja yang dapat menumbuhkan kemampuan bekerja sama siswa sekolah dasar negeri 06 banjarharjo. Apa analisa terhadap ekstrakurikuler yang dapat menumbuhkan kemampuan bekerja sama sekolah dasar negeri 06 banjarharjo. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjawab pertanyaan mengenai apa saja ekstrakurikuler yang dapat menumbuhkan kemampuan bekerja sama siswa sekolah dasar negeri 06 banjarharjo. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan fenomenologi. Sumber data dalam penelitian ini adalah guru dan siswa Sekolah Dasar Negeri 06 Banjarharjo. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumen. Dengan teknik analisis data reduction, data display, dan conclusion drawing atau verification. Hasil penelitian menunjukkan bahwa SD Negeri 06 Banjarharjo memiliki 4 yaitu ekstrakurikuler pramuka, bola voli, sepak takraw dan drum band. Siswa kelas V SD Negeri 06 Banjarharjo peserta ekstrakurikuler pramuka dan bola voli sudah melaksanakan kegiatan ekstrakurikuler dengan baik, hampir sebagian siswa aktif untuk mengikuti kegiatan ekstrakurikuler yang ada. Selain itu juga ada beberapa siswa yang memiliki ingatan yang baik dalam memahami materi dan mempraktekkan kembali materi yang telah diberikan atau dicontohkan oleh guru pembina. Untuk ekstrakurikuler sepak takraw diadakan ketika akan mengikuti perlombaan dan drum band hanya dilaksanakan ketika akan ada perlombaan atau ada peringatan seperti hari Kemerdekaan maupun karnaval. 
Institution Info

Universitas Peradaban