DETAIL DOCUMENT
KAJIAN PENGATURAN PARKIR DI KAWASAN PUSAT KEGIATAN STUDI KASUS JALAN SOREANG – CIWIDEY “SOCI”
Total View This Week0
Institusion
Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan
Author
PRATAMA, MOCH DIVA GILANG
Subject
T Technology (General) 
Datestamp
2022-11-28 04:07:35 
Abstract :
Peningkatan jumlah penduduk yang diikuti dengan peningkatan jumlah kendaraan pribadi meningkatkan pergerakan manusia. Pertumbuhan pusatpusat perdagangan dan jasa yang semakin meningkat menarik pergerakan kendaraan pengunjung ygng berdampak pada peningkatan kebutuhan parkir. Kondisi tersebut tidak diikuti ketersediaan lahan parkir yang mencukupi sehingga diperlakukan parkir di badan jalan, salah satunya adalah Jalan Soci di Kabupaten Bandung yang termasuk jalan Arteri Sekunder. Permasalahan parkir di Jalan Soci ini merupakan masalah yang kompleks karena sering menimbulkan kemacetan lalu lintas pada ruas jalan dan menimbulkan potensi konflik. Penelitian ini termasuk dalam penelitian deskriptif kuantitatif yang menjelaskan lima karakteristik penelitian di dalamnya. Analisis karakteristik dalam penelitian ini meliputi : geometri ruas jalan, karakteristik lalu lintas, kecepatan kendaraan, konflik lalu lintas, dan karakteristik parkir di lokasi penelitian. Hasil dari analisis karakteristik lalu lintas di ketetahui kinerja ruas jalan turun akibat adanya parkir di badan jalan yaitu 0,73 menjadi 0,76 dengan tingkat pelayanan turun dari C menjadi D. Sementara itu dari hasil analisis kecepatan didapatkan hasil kendaraan klasifikasi LV dan HV kecepatan rata-rata tidak mencapai 30 km/jam yang merupakan kecepatan minimal kendaraan di jalan arteri sekunder. Hasil analisis konflik didapatkan bahwa terdapat tiga macam potensi konflik yaitu merging, diverging dan stopping sedangkan dari hasil perhitungan karakteristik parkir baik sepeda motor maupun mobil mendapati angka indeks parkir melebihi angka satu artinya kapasitas maksimum kendaraan parkir tidak dapat memenuhi jumlah kendaraan yang parkir. Dari beberapa analisis di atas peneliti mengusulkan untuk diadakannya relokasi parkir di Jalan Soci. Kata Kunci : Parkir, Ketersediaan Lahan Parkir, karakteristik lalu lintas. 
Institution Info

Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan