DETAIL DOCUMENT
EVALUASI DELAY TIME DAN TIME HEADWAY BUS TRANS METRO DEWATA (TMD) KORIDOR 3 KOTA DENPASAR
Total View This Week0
Institusion
Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan
Author
PRAVIANCORO, RIDHO AFRIZAL
Subject
T Technology (General) 
Datestamp
2022-12-02 02:20:31 
Abstract :
Denpasar sebagai ibukota Propinsi Bali menjadi pusat segala sektor kehidupan untuk mengatasi permasalahan terpusatnya peningkatan jumlah kependudukan di kota Denpasar, Pemerintah telah menyediakan transportasi publik Trans Metro Dewata yang merupakan program penataan angkutan umum di wilayah kota Denpasar. Tujuan dari penelitian ini adalah membuat suatu model yang dapat digunakan untuk mengidentifikasi permasalahan dengan memperhitungkan faktor?faktor yang menganggu kedatangan bus Trans Metro Dewata yang mempengaruhi waktu putar bus selama beroperasi di koridor dan merumuskannya ke dalam model matematis. Penelitian ini diarahkan untuk melihat gangguan ? gangguan yang mempengaruhi waktu delay (waktu tundaan) dan time headway (jarak waktu antar bus). Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu deskriptif kuantitatif. Dengan hasil analisis berupa perhitungan angka. Perhitungan yang dilakukan meliputi analisis waktu perjalanan, kecepatan perjalanan, waktu antara (time headway), faktor muat dan tundaan (delay time). Dari hasil analisis didapat waktu tempuh rata-rata pada tiap harinya yaitu 82 menit, 84 menit, 84 menit, 83 menit, 84 menit, 83 menit dan 83 menit, kecepatan perjalanan rata-rata pada tiap harinya yaitu 31,46 km/jam, 30,90 km/jam, 30,67 km/jam, 31,13 km/jam, 30,90 km/jam, 30,99 km/jam, dan 30,94 km/jam, waktu antara rata-rata pada tiap harinya yaitu 6 menit, 6 menit, 7 menit, 7 menit, 6 menit, 7 menit dan 7 menit, faktor muat rata-rata pada tiap harinya yaitu 29%, 31%, 28%, 26%, 31%, 31% dan 32%, serta tundaan terkecil 6,11 detik dan tundaan terbesar 51,52 detik yang dibandingkan dengan SK Dirjen Perhubungan Darat SK.687/AJ.206/DRJD/2002 tentang Pedoman Penyelenggaran Penumpang Umum di Wilayah Perkotaan dalam Trayek Tetap dan Teratur dengan hasil telah memenuhi standar. Hasil dari observasi juga dideskriptifkan untuk melihat hubungan antara waktu tundaan dan waktu antar bus terhadap jumlah armada bus yang beroperasi pada Trans Metro Dewata koridor 3. Kata Kunci : Tundaan (delay time), waktu antara (time headway) 
Institution Info

Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan