Institusion
Poltekkes Kemenkes Yogyakarta
Author
Rilia, Widianingsih
Weni, Kurdanti
Elza, Ismail
Subject
RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Datestamp
2021-11-01 08:34:10
Abstract :
Berdasarkan data profil kesehatan Daerah Istimewa Yogyakarta Tahun 2014, angka kematian bayi mencapai 257 dari 45.849 bayi yang dilahirkan, atau 5,6% per 1000 kelahiran. Berat badan lahir rendah termasuk faktor utama dalam peningkatan mortalitas, morbilitas dan disabilitas neonates, bayi, anak serta memberikan dampak jangka panjang terhadap kehidupannya dimasa depan. BBLR di kabupaten Sleman mencapai 4,9% dari 14.406 kelahiran. Di Puskesmas Minggir angka kejadian BBLR tergolong masih tinggi jika dibandingkan dengan Kabupaten Sleman yaitu mencapai 6,1%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran karakteristik ibu dan berat bayi lahir (BBL) di Puskesmas Minggir. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan desain cross sectional, sampel penelitian adalah semua pasien yang tercantum di dalam data Puskesmas
Minggir Kabupaten Sleman selama tahun 2015. Data yang dikumpulkan merupakan data sekunder yaitu meliputi umur ibu, paritas, dan status gizi. Hasil penelitian menunjukkan karakteristik ibu yang melahirkan bayi dengan BBLR dalam kategori umur beresiko (< 20 tahun atau > 35 tahun) sebesar 26.92%, pada paritas (1 atau > 3) dengan presentase 28.13%, dan dengan status gizi KEK sebesar 31.82 %. Berdasarkan karakteristik ibu hamil yaitu umur ibu, paritas, dan status gizi menunjukan hasil yang berbeda-beda.
Kata kunci : Karakteristik Ibu hamil, BBL