DETAIL DOCUMENT
UJI PERFORMA TORSI, DAYA, DAN KONSUMSI MESIN DIESEL MITSUBISHI L300 BERBAHAN BAKAR SOLAR-METANOL 30%
Total View This Week0
Institusion
Politeknik Harapan Bersama
Author
Otavian, Bahri
Subject
TJ Mechanical engineering and machinery 
Datestamp
2022-11-08 09:24:16 
Abstract :
Perkembangan zaman mengakibatkan meningkatnya kebutuhan konsumsi energi bahan bakar bagi manusia diantaranya adalah solar sebagai bahan bakar industri modern, Bahan bakar solar termasuk dalam kategori bahan bakar unrenewable yaitu tidak dapat diperbaharui sehingga dengan pemakaian yang secara terus menerus mengakibatkan pasokan minyak bumi terus menurun. Sedangakan jumlah kendaraan bermotor dengan menggunakan bahan bakar Fosil di Indonesia setiap tahunnya selalu mengalami peningkatan, maka dari itu perlu adanya campuran bahan bakar lain untuk mengurangi kenaikan penggunaan bahan bakar Fosil. Metanol dapat menjadi campuran bahan bakar fosil dikarenakan Metanol memiliki nilai viskositas yang lebih rendah dibandingkan dengan Solar murni sehingga dapat meningkatkan Torsi, Daya, dan Konsumsi bahan bakar khususnya Mesin Diesel Mitsubishi L300. Tingginya nilai kalor bahan bakar campuran (Metanol) mempengaruhi karakteristik pembakaran, Hal ini karena dibandingkan dengan Solar, Metanol memenuhi kebutuhan kalor dalam silinder sehingga membutuhkan bahan bakar yang lebih banyak. 
Institution Info

Politeknik Harapan Bersama