DETAIL DOCUMENT
GAMBARAN PENGETAHUAN IBU BALITA (1-2 TAHUN) TENTANG IKTERUS NEONATORUM BERDASARKAN KARAKTERISTIK DI DESA CAGEUR KABUPATEN KUNINGAN TAHUN 2021
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kuningan Garawangi
Author
NURMALASARI, LIA
Subject
618 Kebidanan & Kandungan 
Datestamp
2023-01-25 03:50:22 
Abstract :
Ikterus merupakan hal yang biasa terjadi pada bayi baru lahir. Angka kejadian ikterus neonatorum di Indonesia mencapai 50% pada bayi cukup bulan dan lebih tinggi lagi pada bayi kurang bulan yaitu sekitar 58%. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui gambaran pengetahuan ibu balita (1-2 tahun) tentang ikterus neonatorum berdasarkan karakteristik di Desa Cageur Kabupaten Kuningan Tahun 2021. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan rancangan survey. Populasi dalam penelitian ini yaitu ibu yang mempunyai balita usia 1-2 tahun di Desa Cageur, teknik pengambilan sampling menggunakan total sampling yaitu seluruh ibu balita (1-2 tahun) yang berjumlah 59 orang. Instrument yang digunakan dengan menggunakan lembar checklist. Analisis data menggunakan analisis univariat. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa sebagian besar ibu berusia 20-35 tahun (55,9%), sebagian besar ibu berparitas multipara (61,0%), sebagian besar ibu berpendidikan SMA (54,2%), dan Sebagian besar ibu berpengetahuan cukup (45,8%). Ibu yang berusia 20-35 tahun sebagian besar berpengetahuan cukup (48,5%), ibu yang berparitas multipara sebagian besar berpengetahuan baik dan cukup (41,7%), dan ibu yang berpendidikan SMA sebagian besar berpengetahuan baik (56,2%). Diharapkan bagi ibu yang memiliki bayi sudah memiliki pengetahuan yang baik tentang ikterus neonatorum agar dapat menjadi ibu yang siaga jika suatu saat bayinya mengalami ikterus neonatorum, untuk ibu yang berpengetahuan cukup dan kurang diharapkan dari penelitian ini bisa menambah wawasan dan pengetahuan ibu tentang ikterus neonatorum. 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kuningan Garawangi