DETAIL DOCUMENT
Aplikasi Jetson Nano Sebagai Penghitung Dan Pengklasifikasi Kendaraan Bermotor Berbasis Internet of Things IoT Dengan Algoritma Yolo Dan Antarmuka Web
Total View This Week0
Institusion
Universitas Ahmad Dahlan
Author
Romdlon, Dwi Ilham Juari
Subject
TA Engineering (General). Civil engineering (General) 
Datestamp
2024-12-07 03:23:31 
Abstract :
Smart city adalah kota yang memanfaatkan teknologi modern untuk meningkatkan kualitas hidup penduduknya, termasuk internet of things (IoT), kecerdasan buatan (AI), dan inovasi teknologi lainnya. Kualitas sistem transportasi dan logistik dari smart city dapat diukur dengan indikator seperti kemacetan, polusi, dan lamanya waktu tempuh. Indikator-indikator ini dapat digunakan untuk memprediksi dan memitigasi dampak transportasi terhadap kualitas hidup di daerah perkotaan. Smart traffic management system dirancang untuk mengoptimalkan arus lalu lintas, meningkatkan keselamatan, dan meminimalisir kemacetan di daerah perkotaan. Sistem ini memanfaatkan teknologi canggih seperti AI, jaringan sensor, dan analisis data untuk menciptakan infrastruktur kendali lalu lintas yang dinamis dan adaptif. Penumpukan kendaraan pada persipangan merupakan salah satu masalah di perkotaan, oleh karena itu pada penelitian ini dikembangkan sebuah perangkat yang dapat mengambil data penumpukan kendaraan di persimpangan untuk proses manajemen lalu lintas. Sedangkan, untuk menampilkan dan mengolah data kondisi lalu lintas, perlu dikembangkan suatu aplikasi yang dapat mengirimkan dan menampilkan lalu lintas berbasis IoT. Pada penelitian ini dirancang suatu alat yang dapat mendeteksi dan mehitung kendaraan berdasarkan jenisnya pada persimpangan dengan menggunakan mini-PC Jetson Nano, dimana didalamnya terdapat algoritma You Only Look Once (YOLO). Inputan pada alat yang dibuat berupa dataset gambar. Setelah gambar berhasil proses oleh Jetson Nano, maka akan dikirimkan data guna disimpan di server melalui melalui jaringan Wifi yang terhubung dengan Internet. Data yang dikirim berupa jumlah kendaraan berdasarkan jenisnya (motor, mobil, dan kendaraan besar), lalu ada waktu dan tanggal pengambilan data. Data yang ada pada server akan diolah dan ditampilkan pada aplikasi berbasis web dalam bentuk tabel dan bagan. Dengan melalukan simulasi menggunakan aplikasi generator, jumlah data yang terkumpul adalah 500.000. Jumlah masing kendaraan yang tedeteksi adalah 4.000.896 untuk motor, mobil berjumlah 1.500.042, dan kendaraan besar 1.498.749. Simulasi yang dilakukan diatur mulai dari 1 Janurari 2022 hinggan 31 Desember 2024. Waktu simulasi dibuat mulai pukul 06:00 hingga pukul 16:59. Dengan penelitian yang dilakukan, diharapkan aplikasi maupun alat yang dibuat dapat membantu proses manajemen lalu lintas dengan memberikan data yang dikategorikan berdasarkan jenis kendaraan, waktu dan tanggal pengambilan data 
Institution Info

Universitas Ahmad Dahlan