DETAIL DOCUMENT
ANALISIS ISI PESAN KEKERASAN VERBAL DALAM AKUN YOUTUBE “ANIMASINOPAL”
Total View This Week0
Institusion
Universitas Bhayangkara Surabaya
Author
NASRULLOH, ROZAK
Subject
J Communication 
Datestamp
2022-03-17 04:32:53 
Abstract :
ABSTRAK Berkembangnya media massa di Indonesia dari waktu ke waktu semakin menigkat. Salah satunya perkembangan media massa dalam bentuk serial animasi. Animasi lebih kepada serial anak-anak. Namun animasi yang ada di Indonesia saat ini masih banyak yang tidak mencerminkan anak-anak karena menggunakan kata-kata kasar yang merupakan bentuk kekerasan verbal. Animasi Nopal menjadi salah satu animasi yang menghibur sekaligus mengandung kekerasan verbal di dalamnya. Walaupun mengandung kekerasan verbal animasi Nopal sangat di gemari. Yang mana animasi ini memiliki 6,4 juta subscriber dan beberapa kali menjadi trending youtube. Dengan banyaknya subscriber di youtube, animasi Nopal bisa dipastikan memiliki pengaruh yang cukup besar di dalam masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji kekerasan verbal yang terkandung dalam akun youtube animasinopal. Metode dalam penelitian ini menggunakan analisis isi kualitatif dengan berlandaskan teori analisis isi John Fiske. Hasil yang di dapat dari penelitian ini adalah terdapat pesan kekerasan verbal dalam 6 episode animasi Nopal meliputi menghina 25 kali, membentak 2 kali, mengancam 3 kali dan memaksa 1 kali. Sehingga total kekerasan verbal dalam 6 episode animasi Nopal sebanyak 31 kali. 
Institution Info

Universitas Bhayangkara Surabaya