DETAIL DOCUMENT
ANALISIS TINGKAT KEPUASAN PASIEN KUNJUNGAN ULANG POLI UMUM TERHADAP PELAYANAN PENDAFTARAN DI PUSKESMAS JATEN II KARANGANYAR TAHUN 2023
Total View This Week0
Institusion
Universitas Duta Bangsa
Author
SULAKSANA, HAFIZH JATMIKA
Subject
R Medicine (General) 
Datestamp
2023-10-21 04:04:53 
Abstract :
ABSTRAK HAFIZH JATMIKA SULAKSANA Analisis Tingkat Kepuasan Pasien Kunjungan Ulang Poli Umum Terhadap Pelayanan Pendaftaran di Puskesmas Jaten II Karanganyar Kepuasan pasien dalam pelayanan kesehatan sangat penting untuk diperhatikan karena dapat menggambarkan kualitas pelayanan di tempat pelayanan kesehatan tersebut. Berdasarkan hasil survey kepuasan kurangnya jumlah petugas pendaftaran di Puskesmas Jaten II Karanganyar menimbulkan beberapa masalah, seperti pelayanan petugas pendaftaran kurang cepat dan pelayanan pendaftaran tidak dimulai tepat waktu. Tujuan penelitian mengetahui tingkat kepuasan pasien kunjungan ulang poli umum terhadap pelayanan pendaftaran di Puskesmas Jaten II Karanganyar berdasarkan 5 dimensi (Tangible, Reliability, Responsiveness, Assurance, dan Empathy). Metode penelitian ini dilakukan secara deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Populasi sebanyak 1.263 pasien kunjungan ulang poli umum pada bulan Januari 2023. Pengambilan sampel dengan teknik purposive sampling dengan besar sampel 93 responden. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dan kuesioner. Pengolahan data menggunakan collecting, editing, coding, tabulasi, dan penyajian data. Hasil dan pembahasan analisis data diketahui bahwa tingkat kepuasan pasien kunjungan ulang pada dimensi Tangible tertinggi sebesar (84%), pada dimensi Reliability tertinggi sebesar (83%), pada dimensi Responsiveness tertinggi sebesar (84%), pada dimensi Assurance tertinggi sebesar (86%), dan pada dimensi Empathy tertinggi sebesar (85%). Kesimpulan dari dimensi Tangible, Reliability, Responsiveness, Assurance, dan Empathy menyatakan kepuasan pasien kunjungan ulang poli umum tehadap pelayanan Puskesmas Jaten II Karanganyar adalah tinggi. Saran perlu adanya pertimbangan penambahan tenaga medis agar proses pelayanan dilakukan tepat waktu, perlu pertimbangan penambahan kursi tunggu di ruang pendaftaran, petugas harus lebih sabar dalam bertugas dan bersikap lebih ramah kepada pasien, meningkatkan komunikasi kepada pasien agar pasien paham dengan informasi yang diberikan, dan kecepatan petugas pendaftaran dalam melayani pasien perlu ditingkatkan. Kata kunci : Kepuasan Pasien, Kunjungan Ulang, TPPRJ Kepustakaan : 15 (2012-2022) 
Institution Info

Universitas Duta Bangsa