DETAIL DOCUMENT
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN SELEKSI TENANT DENGAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING PADA INKUBASI BISNIS TEKNOLOGI SRAGEN TECHNOPARK
Total View This Week0
Institusion
Universitas Duta Bangsa
Author
SAPUTRO, RIZAL DANU
Subject
T Technology (General) 
Datestamp
2022-07-20 03:45:33 
Abstract :
Penelitian ini dilakukan untuk merancang dan membangun sebuah sistem pendukung keputusan seleksi calon tenant pada Inkubasi Bisnis Teknologi Sragen Technopark. Dalam penyeleksian oleh tim seleksi terdapat aspek penilaian kriteria serta bobot yang telah ditentukan. Banyaknya pendaftar calon tenant pada suatu periode, proses penyeleksian sering memerlukan waktu yang lebih banyak dalam menentukan pilihan calon tenant yang terbaik. Proses seleksi manual juga masih sering terjadi kekeliruan dalam menghitung, dan kemungkinan terjadinya human error yang berakibat pada salahnya calon tenant yang terpilih. Sistem pendukung keputusan seleksi calon tenant menggunakan metode SAW (Simple Additive Weighting). Diharapkan mampu memberikan solusi kemudahan untuk Tim seleksi dalam melakukan proses seleksi calon tenant dengan mempertimbangkan beberapa kriteria serta bobot yang telah ditentukan. Pengujian sistem dilakukan dengan cara membandingkan antara perhitungan manual dengan perhitungan menggunakan sistem. Pengujian sistem kepada 8 responden dengan memberikan kuesioner, menghasilkan jumlah rata-rata dari kemudahan penggunaan dan sistem dapat mencari alternatif terbaik dengan skor aktual% 92,5%. Secara umum dapat disimpulkan bahwa sistem pendukung keputusan seleksi calon tenant dapat berguna serta memberikan kemudahan bagi tim seleksi dalam melakukan proses seleksi calon tenant guna membantu pengambilan keputusan. 
Institution Info

Universitas Duta Bangsa