DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN PARITAS DAN UMUR IBU DENGAN KEJADIAN BERAT BADAN LAHIR RENDAH DI RSUD GOETENG TAROENADIBRATA PURBALINGGA TAHUN 2014
Total View This Week0
Institusion
Universitas Harapan Bangsa
Author
HAJAT, KODIAL
Subject
Keperawatan 
Datestamp
2022-09-02 01:36:01 
Abstract :
Beberapa penyebab bayi berat badan lahir rendah diantaranya adalah faktor ibu seperti paritas dan umur. Kejadian BBLR di RSUD Goeteng Tarunadibrata Purbalingga dari bulan Januari ? Oktober 2014 sebanyak 174 bayi dimana 75 diantaranya dengan berat < 1500 gram dan 99 lainya ? 1500 - < 2500 gram. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan paritas dan umur ibu dengan kejadian BBLR di RSUD Goeteng Tarunadibrata Purbalingga Tahun 2014. Penelitian menggunakan metode observasional dengan pendekatan Case Control. Besar sampel sebanyak 23 bayi BBLR dan 23 bayi non BBLR, dengan teknik sampling purposive sampling. Teknik pengambilan data dalam penelitian ini menggunakan setudi dokumentasi dari rekam medik. Analisis data menggunakan distribusi frekuensi dan uji Chi Square. Hasil penelitian diketahui paritas ibu sebagian besar dinyatakan tidak berisiko yaitu 30 orang (65,2%). Umur ibu menunjukan sebagian besar tidak berisiko yaitu 35 orang (76,1%). Hasil x2 antara paritas dengan BBLR di dapatkan p value = 0,013; OR = 5,182 ? = 0,05. dan hasil x2 antara umur dengan kejadian BBLR di dapatkan p value = 0,016; OR = 6,750 ? = 0,05. Kesimpulan ada hubungan paritas dengan kejadian BBLR p value = 0,013; OR = 5,182 ? = 0,05). Dan ada hubungan umur dengan kejadian BBLR p value = 0,016; OR = 6,750 ? = 0,05. 
Institution Info

Universitas Harapan Bangsa