DETAIL DOCUMENT
GAMBARAN FAKTOR PENDIDIKAN DAN PEKERJAAN YANG MEMPENGARUHI KECEMASAN WANITA PREMENOPAUSE DALAM MENGHADAPI MENOPAUSE DI DESA BANTAR BARANG KABUPATEN PURBALINGGA TAHUN 2013
Total View This Week0
Institusion
Universitas Harapan Bangsa
Author
SYAH, ALAN
Subject
Kebidanan 
Datestamp
2022-08-30 02:17:18 
Abstract :
Menopause adalah suatu akhir proses biologis dari siklus menstruasi yang terjadi karena penurunan produksi hormone estrogen yang dihasilkan ovarium (indung telur). Jumlah wanita di Indonesia yang memasuki masa menopause saat ini sebanyak 7,4% pada tahun 2000. Jumlah tersebut diperkirakan meningkat menjadi 11% pada tahun 2005. Kemudian naik lagi sebesar 14% pada tahun 2015. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran faktor pendidikan dan pekerjaan yang mempengaruhi kecemasan wanita premenopause dalam menghadapi menopause di Desa Bantar Barang Wilayah Puskesmas Rembang tahun 2013. Metode penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif, menggunakan instrument kuesioner terhadap 85 responden di Desa Bantar Barang. Penelitian ini menggunakan teknik simple random sampling yaitu dari jumlah populasi diambil 10% sehingga diperoleh 85 responden. Instrument yang digunakan adalah kuesioner. Sebagian besar tingkat kecemasan responden adalah sedang yaitu sebanyak 50 responden (58,8%). Berdasarkan pendidikannya, pendidikan dasar sebagian besar memiliki kecemasan sedang dan berat yaitu 19 responden (51,4%), pendidikan menengah sebagian besar memiliki kecemasan sedang sebanyak 26 responden (68,6%) dan pendidikan tinggi sebagian besar memiliki kecemasan sedang sebanyak 5 responden (50%). Pekerjaan IRT sebagain besar memiliki kecemasan sedang sebanyak 21 responden (51,2%), pekerjaan petani sbeagian besar memiliki kecemasan sedang sebanyak 4 responden (50%), pekerjaan swasta sebagian besar memiliki kecemasan sedang sebanyak 24 responden (77,4%) dan pekerjaan PNS sebagian besar memiliki kecemasan ringan sebanyak 3 responden (60%). Sebagian besar tingkat kecemasan responden adalah sedang sebanyak 50 responden (58,8%). 

File :
PUBLIKASI.pdf
Institution Info

Universitas Harapan Bangsa