DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU POST SECTIO CAESAREA HARI I TENTANG MOBILISASI DINI DENGAN TINGKAT KECEMASAN IBU TERHADAP MOBILISASI DINI DI RSUD DR. R GOETENG TAROENADIBRATA PURBALINGGA
Total View This Week0
Institusion
Universitas Harapan Bangsa
Author
LESTARI, CICIK WAHYU
Subject
Kebidanan 
Datestamp
2022-08-29 02:37:40 
Abstract :
Kecemasan merupakan satu masalah yang dihadapi oleh ibu post sectio caesarea. Mobilisasi dini merupakan hal yang sangat penting bagi ibu post sectio caesarea karena dapat mempercepat proses penyembuhan. Sayangnya sebagian dari mereka merasa cemas untuk melakukannya karena dianggap bisa membuat jahitannya lebih lama sembuh. Anggapan yang salah tersebut bisa disebabkan oleh kurangnya pengetahuan ibu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan ibu post sectio caesarea hari I tentang mobilisasi dini dengan tingkat kecemasan ibu terhadap mobilisasi dini di RSUD dr. R. Goeteng Tarunadibrata Purbalingga. Metode penelitian ini adalah penelitian deskriptif korelasi dengan pendekatan cross sectional menggunakan teknik accidental sampling, sampel penelitian ini adalah ibu post sectio caesarea hari I yang dirawat di RSUD dr. R. Goeteng Tarunadibrata Purbalingga sebanyak 32 responden. Alat ukur yang digunakan kuesioner pengetahuan dan kuesioner HRS-A (Hamilton Rating Scale for Anxiety dan jenis data adalah data primer. Analisa data menggunakan Spearman Rank. Hasil penelitian ini adalah sebagian besar responden memiliki pengetahuan cukup yaitu sebanyak 19 responden (59,4%), sebagian besar responden memiliki kecemasan sedang yaitu sebanyak 15 responden (46,9%). Kesimpulan penelitian ini adalah ada hubungan yang signifikan antara tingkat pengetahuan ibu post sectio caesarea hari I tentang mobilisasi dini dengan tingkat kecemasan terhadap mobilisasi dini dengan nilai ? value < ? (0,003 < 0,05). 
Institution Info

Universitas Harapan Bangsa